Recent Posts

Kamis, 13 November 2014

Karangan Persuasi



Produk Kesehatan Dalam Negeri

Di era modern ini banyak sekali produk-produk kesehatan yang ada pada kehidupan kita . Produk-produk itu hadir dan meramaikan pasar dunia . Kita sering melihat bermacam-macam  iklan yang menawarkan produk-produk kesehatan di berbagai media . Mulai dari televisi , radio ,  jejaring sosial sampai pada pamflet-pamflet yang di tempel pada tempat-tempat umum .  Melalui iklan  , produsen akan memamerkan keunggulan-keunggulan dari produk tersebut  . Hal itu dilakukan agar produk yang ditawarkan diminati oleh masyarakat luas . Namun pada kenyataannya produk-produk kesehatan  yang ditawarkan melalui iklan di berbagai media secara besar-besaran terkadang hanya imingan manis belaka  . Pada kenyataannya , keunggulan pada produk kesehatan tidak sesuai dengan keunggulan yang ditawarkan melalui iklan . Hal itu membuat para konsumen yang telah membeli produk kesehatan tersebut kecewa . 

Contoh karangan Narasi



Pemilihan Umum Raya

Beberapa minggu yang  lalu himpunan mahasiswa Bahasa dan Sastra Indonesia baru saja menyelesaikan program kerja mereka yaitu pemilihan umum raya atau yang sering disebut dengan Pemira . Pemira merupakan sebuah kegiatan pemilihan umum ketua himpunan mahasiswa . Namun di dalam kegiatan tersebut , kepengurusan yang berkecimpung di dalamnya bukanlah para anggota dari himpunan mahasiswa itu sendiri , melainkan diambilkan dari mahasiswa semester satu . Hal itu dilakukan karena mengingat bahwa mahasiswa semester tiga atau para anggota dari himpunan mahasiswa itu sendiri  memiliki peluang besar untuk mencalonkan diri menjadi ketua himpunan mahasiswa selanjutnya . Di dalam kepengurusan tersebut semua anggota dikelompokkan menjadi  tiga kepanitiaan besar yaitu KPU , PPU dan juga PANWASLU . Di masing-masing kepanitiaan besar tersebut terdapat beberapa seksi di dalamnya , seperti pengurus harian , seksi acara , seksi pubdekdok , seksi pemungutan suara , seksi kampanye , seksi humas , seksi perlengkapan , seksi konsumsi dan sebagainya .

Contoh karangan Eksposisi



Lawang Sewu

Setelah tiga jam menempuh perjalanan yang melelahkan dari kota Solo akhirnya kami pun sampai di kawasan tugu muda kota Semarang . Suasana  di kota atlas tersebut begitu ramai pada malam hari , apalagi pada saat musim liburan sekolah seperti ini . Kami pun turun dari bis sekolah yang kami tumpangi tepat di depan pintu gerbang sebuah bangunan bersejarah di kota itu . Bangunan yang begitu megah berdiri menghiasi taman kota lumpia ini . Di samping pintu gerbang bagian kanan tampak penjual jagung bakar yang sedang melayani seorang  gadis kecil berambut pirang  .  Lalu di pintu gerbang bagian kiri tampak sekelompok anak muda yang sedang duduk bersila di atas tikar berwarna hijau . Sepertinya mereka sedang menunggu racikan wedang ronde dari penjualnya  .

Contoh karangan Deskriptif



Gedung Bahasa dan Sastra Indonesia

Universitas negeri semarang adalah salah satu dari tiga Universitas negeri yang ada di kota Semarang .  Kampus yang terletak di kecamatan Sekaran Gunung Pati tersebut merupakan  Universitas konservasi . Sehingga di sana banyak ditemukan pohon-pohon hijau yang menghiasi gedung-gedung perkuliahan . Bukan hanya itu saja , di sana juga sangat sulit ditemukan kendaraan berbahan bakar yang lalu lalang di sekitar area kampus pada jam-jam perkuliahan berlangsung . Universitas Negeri Semarang memiliki sejumlah gedung perkuliahan yang sudah terbagi disetiap fakultas . Selain itu Universitas Negeri Semarang juga memiliki gedung-gedung penunjang perkuliahan seperti gedung auditorium , Rektorat , gedung UKM , perpustakaan pusat , gedung GSG , dan sebagainya .

Contoh karangan Argumentasi



Aktualisasi  Diri menuju Mahasiwa Sejati

Di dalam dunia perkuliahan sangat kita ketahui bahwa waktu untuk kuliah tidak seperti waktu belajar pada saat duduk di bangku SMA , SMP maupun SD . Jam-jam kuliah lebih sedikit dibandingkan dengan jam-jam pelajaran pada lembaga pendidikan dibawahnya. Dalam perkuliahan  hanya akan ada beberapa mata kuliah saja setiap harinya . Dan di setiap mata kuliah , waktu belajar pun lebih pendek dari tingkat pendididkan sebelumnya . Sehingga waktu luang pun lebih mudah untuk didapatkan . Untuk itu biasanya pihak kampus akan mengadakan berbagai kegiatan tambahan baik itu yang bersifat pengembangan diri seperti unit kegiatan mahasiswa atau yang sering disebut dengan UKM , maupun organisasi kemahasiswaan seperti Himpunan Mahasiswa dan juga Badan Eksekutif Mahasiswa . Namun banyak mahasiswa maupun mahasiswi yang enggan untuk bergabung di dalam kegiatan tambahan tersebut . Hal itu terjadi kerena mereka takut jika mengikuti kegiatan selain di dalam kelas kuliah , mereka akan disibukkan dengan berbagai macam tanggung jawab di dalam organisasi kegiatan tersebut . Sehingga waktu untuk belajar dan membuat tugas pun akhirnya hilang . Nilai IP maupun nilai IPK pun akhirnya jauh dari apa yang diharapkan .

Kamis, 06 November 2014

Analisis Novel Larung karya Ayu Utami



Novel Larung

Analisis Novel “ Larung “ karya Ayu Utami


Sinopsis Novel larung
Larung, Larung Lanang namanya. Ia adalah seorang pemuda yang memiliki tubuh yang begitu ramping. Ia memiliki seorang nenek yang sudah begitu tua namun sangat kuat. Simbah Adnjani namanya.  Simbah Adnjani mengaku bahwa dirinya berasal dari kasta Ksatria Gianyar yang kawin lari dengan seorang pedagang Belanda dan kabur ke pulau Jawa untuk  menghindari kemarahan keluarganya. Namun suaminya tertangkap oleh Jepang sehingga akhirnya Simbah Adnjani pun menikah dengan seorang gerilya Republik dan melahirkan ayah dari Larung. Larung yang sering merawat simbah Adnjani setiap hari, mulai dari mendudukan tubuh ringan simbah pada kursi roda, memandikan sampai menemaninya untuk berjemur. Ia menginginkan penyakit yang diderita simbah semakin parah kemudian setelah itu meninggal. Meninggalkan ibu Larung dan juga Larung. Namun pada kenyataannya Simbah Adnjani tidak kunjung meninggal walaupun keadaan tubuhnya semakin parah. Larung pun berniat untuk membunuh neneknya.